Rabu, 09 September 2009

Oracle

Pada awalnya Oracle adalah perusahaan pengembang aplikasi database software yang dapat digunakan untuk mengembangkan sistem informasi dengan basis data terpusat. Oracle adalah aplikasi database yang pertama kali mengadopsi SQL (structure query language) yang menjadi standar bahasa bagi berbagai DBMS (data base management system) modern.
Saat ini Oracle yang didirikan pada tahun 1977 tersebut sudah mengembangkan banyak sekali alat pengembangan aplikasi (applicaton development tools) yang handal dan fungsional selain aplikasi DBMS-nya. Berbekal hal-hal tersebut maka Oracle menawarkan berbagai produk dalam bentuk suite package ERP yang didukung dengan layanan konsultansi, pendidikan dan dukungan sistem di hampir setiap negara di dunia.
Keunggulan utama dari produk ERP hasil pengembangan Oracle adalah fokusnya pada solusi e-business terdepan. Dengan kemudahan pengelolaannya yang berbasis internet maka Oracle melampui banyak vendor produk ERP standar yang masih berbasis client-server.

2 komentar:

Richa Kurniawati mengatakan...

yusi...

selain yang yusi jelaskan disini mengenai keunggulan oracle, ada tidak keunggulan lainnya?????

trim's

chi_she mengatakan...

Gini lho cha-cha,...ada juga beberapa keunggulan oracle yang blm aq sebutkan di blog aq!! Lantaran kepanjangan! Ntar malah dikira aq buat makalah di bloh lg! He,..^^
Ni penjabarannya...

Produk :
1. E-Business Suite (The Most Complete)
keunggulannya :
- Mengatur kinerja dengan konsisten informasi keuangan dan operasional

- Memberikan setiap karyawan dengan informasi lengkap dan relevan yang dirancang untuknya / perannya

3. E-Business Suite (The Most Adaptable Global Business Platform.)
Keunggulannya :

- Memperluas proses bisnis global dengan integrasi aplikasi arsitektur

- Dukungan yang non-stop untuk operasi global Anda

2. E-Business Suite (The Most Customer-Focused Applications Strategy)
Keunggulannya :
- Melindungi nilai investasi yang sudah ada

- Memperluas nilai aplikasi yang ada

- Membantu untuk berevolusi ke generasi berikutnya


Aq harap km udah puas dgn jawabannya!! Ok?!!

Posting Komentar